Budaya  

Gunungkidul Sudah Layak Miliki Museum

GunungkidulPost.com – WONOSARI – Meski tidak memiliki Museum, Kabupaten Gunungkidul ternyata memiliki banyak peninggalan bersejarah.

Ketua DPRD Gunungkidul Endah Subekti Kuntariningsih, SE

Hingga saat ini, disimpan di museum daerah lain.

“Wacana pendirian Musem sudah dibahas dari dulu, meski sampai saat ini belum terealisasi,” ujar Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Gunungkidul Endah Subekti, Senin (31/05/2021).

Menurut dia, Setidaknya sudah dua kali pembahasan (soal museum) dilakukan.

Adapun pembahasan itu turut melibatkan Dinas Kebudayaan (Disbud) Gunungkidul serta Badan Musyawarah Museum (Barahmus) DIY. Termasuk membahas lokasi yang layak untuk museum tersebut.

Menurut Endah, ada begitu banyak peninggalan sejarah dan warisan budaya dari Gunungkidul. Namun saat ini sebagian besar benda tersebut berada di museum lain, seperti di Kota Yogyakarta.

“Padahal peninggalan tersebut bisa kita simpan di museum milik sendiri,” paparnya.

Melihat kelayakan hingga dampak yang ada, Endah pun menyatakan pihaknya sangat mendukung pembangunan museum tersebut.

Meski begitu ia mengakui saat ini konsentrasinya lebih banyak pada pembangunan Taman Budaya Gunungkidul (TBG).

“Semoga kedepan pembangunan Museum segera terlaksana dan saat ini baru konsentrasi pembangunan TBG,” imbuhnya.

Terpisah, Kepala Disbud Gunungkidul Agus Kamtono mengatakan pihaknya sudah pernah mengajukan permohonan terkait pendirian museum tersebut. Adapun permohonan diajukan ke Pemda DIY dan pusat.

“Sudah coba diajukan pada 2020 lalu, termasuk untuk pengadaan lahannya,” jelas Agus.

Namun ia mengatakan Pemda DIY dan pusat meminta Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gunungkidul untuk fokus menyelesaikan pembangunan TBG. Adapun kompleks tersebut diproyeksikan rampung pada tahun ini.

“Meski baru bersifat wacana, kami berharap Museum Kabupaten Gunungkidul benar-benar bisa diwujudkan,” imbuhnya. (Byu)