Tim Asal Sleman Sabet Juara Gunungkidul Free Fire Tournamet 2021

GunungkidulPost.com – WONOSARI – Puluhan tim meriahkan Gunungkidul Free Fire Tournamet 2021, Minggu (4/4/2021).

Event yang digelar pertama kali di Griyo Dahar Mbah Bagong ini berkat kerjasama dan dukungan dari berbagai pihak seperti; Bank BPD DIY Cabang Wonosari, Lesehan Khas Solo, Ikatan Keluarga Gunungkidul (IKG), dan media GunungkidulPost, serta Kabar Handayani.

Dalam ajang Tournament ini, antusia peserta tampak. Hal itu terlihat dari tim-tim besar luar kota seperti Yogyakarta, Sleman, hingga Jawa Tengah.

Juara Gunungkidul Free Fire Tournamet direbut tim asal Sleman, Preman RKS. Diurutan dua disusul Monarch. Kemduian diurutan 3 dan 4 ada tim RKS Crazzy serta Wonosobo Wani.

“Ini merupakan event pertama kali kami gelar. Dan peserta tampak antusias dari jumlah pendaftar yang hadir tak hanya dari lokal Gunungkidul akan tetapi luar daerah pun ikut dalam turnamen,” ujar Panitia penyelenggara, Bayu Prihartanto, disela acara.

Selai itu, pihaknya menggelar acara ini untuk memberikan ruang serta mengisi kegiatan yang positif dan apresiasi bagi pencinta game online maupun offline.

“Ini juga untuk mengisi kegiatan positif. Dimana kebanyakan peserta masih duduk dibangku pelajar. Sehingga paling tidak mengobati rasa rindunya untuk melakukan kegiatan diluar saat masa pandemi,” ungkapnya.

Pihaknya berharap, pada event selanjutnya lebih banyak lagi tim lokal yang ikut dalam kompetisi.

Dalan event perdana, pihaknya menyediakan total hadiah senilai Rp 2 juta. Masing-masing pemenang juga diberikan piala dan piagam.

“Dibabak penyisihan dibagi menjadi 4 pot. Kemudian semifinal dibagi 2 pot serta terakhir grand final. Kalau total ada 48 tim,” pungkasnya. (Tnt)