Warga Keluhkan Bau Tak Sedap dari TPA Wukirsari

GunungkidulPost.com – WONOSARI – Warga mengeluhkan bau tak sedap dari Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Wukirsari, Baleharjo, Wonosari. Padahal jarak TPA Wukirsari dengan permukiman warga cukup jauh.

Prihartanto, salah seorang warga Wukirsari, Baleharjo mengungkapkan hal ini terjadi sejak turun musim penghujan. Bau sampah yang menyengat sangat mengganggu warga.

“Bau tak sedap sudah mulai tercium,” katanya. Tidak hanya pada pagi, pada malam hari pun bau busuk dari tumpukan sampah di kawasan TPA Wukirsari juga menyengat,” katanya, Kamis (16/11/2021).

Akibat bau busuk tersebut, dirinya mengaku sekeluarga merasa tidak enak makan.

“Istri saya sampai harus membeli pewangi ruangan yang diletakkan di kipas angin. Pewangi ruangan itu pun sering diganti karena baru beberapa hari digunakan wanginya sudah kalah oleh bau busuk dari tumpukan sampah,” tandasnya.

Hal senada diungkapkan Kurniawan, warga Rejosari, Baleharjo.

“Bau tak sedap itu sudah tercium sejak beberapa hari yang lalu,” katanya.

Semakin hari, bau ini semakin menyengat. Kurniawan mengaku keluarganya cukup terganggu oleh sengaknya bau tumpukan sampah tersebut.

“Apalagi kalau tercium saat kami sekeluarga mau makan, kami semua jadi tidak enak makan,” tuturnya.

Ia berharap ada tindakan yang segera dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten Gunungkidul untuk mengatasi bau tak sedap tersebut.

“Harus ada pengelolaan sampah yang baik di TPA Wukirsari. Jadi tidak mengganggu masyarakat,” ucapnya. (Ant)