Puluhan Warga Binaan Lapas Kelas II B Wonosari Nyoblos Diluar

TPS Khusus Lapas Kelas II B Wonosari.      (Foto: Yayak)

Gunungkidulpost.com – WONOSARI – H-1 jelang Pemilu 2024, berbagai persiapan dilakukan seluruh elemen masyarakat tak terkecuali mereka yang ada didalam Lembaga Permasyarakatan (LP).

Di LP kelas II B Wonosari, Gunungkidul ini persiapan sudah mencapai 90 persen sembari menunggu logistik Pemilu.

Ada sebanyak 49 warga binaan di LP masuk dalam daftar DPTB sehingga harus menyalurkan hak pilihnya di TPS luar Lapas.

Kepala Lapas Kelas II B, Marjiyanto mengatakan di Lapas Kelas II B ini terdapat 233 warga binaan dan pengurus Lapas yang menyalurkan hak pilih mereka pada Pemilu 2024.

Dari jumlah keseluruhan tidak semua bisa mencoblos didalam Lapas.

“Ada 49 warga binaan yang terpaksa mencoblos diluar TPS khusus 901 karena mereka tidak masuk dalam DPT,” katanya saat ditemui Wartawan, Selasa (13/2/2024).

Menurut dia, 49 warga binaan akan melakukan pencoblosan di tempat pemilihan sekitar Lapas.

Meski menyalurkan suara diluar TPS Khusus 901 yang berada diluar Lapas, namun warga binaan tidak dapat keluar Lapas karena nanti anggota KPPS yang akan menjemput pemilih kedalam Lapas dengan membawa beberapa perlengkapan pemungutan suara sehingga tidak ada warga binaan yang keluar Lapas.

“Nantinya petugas KPPS yang akan menjemput bola ke dalam Lapas,” ujarnya.

Selain itu, guna mempercantik ruangan yang ada, TPS Khusus 901 juga dihiasi oleh berbagai tanaman yang ada. (Yayak)